Huawei Hadirkan Layanan Cloud Buatannya di Indonesia


Huawei

Huawei

 

Seiring dengan perkembangan teknologi yang cukup pesat, perusahaan TI asal Cina, Huawei berkolaborasi dengan Shan Hai Map yang merupakan perusahaan konsultan bisnis Cina yang berbasis di Jakarta, Yonyou dan Nxcloud dengan mengadakan event “Indonesia Enterprise Service Summit 2019” pada hari Kamis, 11 Juli 2019 di Hotel Shangri-La, Jakarta yang bertujuan untuk memperkenalkan Huawei dan salah satu produknya.

Di Indonesia, Huawei dikenal sebagai salah satu perusahaan yang menghasilkan produk telekomunikasi dan elektronik. Namun, perusahaan ini memiliki produk yang lagi tren saat ini, yaitu Huawei Cloud yang telah berpengalaman selama lebih dari 30 tahun berinovasi memberikan layanan terbaik dalam bidang teknologi dan komunikasi. Saat ini, Huawei telah memiliki platform public cloud computing yang memiliki beragam layanan.


“Selain Huawei, perusahaan yang bergerak di bidang Software as a service dan Platform as a service yang ikut berpartisipasi dalam event kali ini adalah Yonyou dan Nxcloud,” kata Roger Hong selaku Marketing Manager, Shan Hai Map, dalam keterangan resminya, di Jakarta, Kamis (11/7/2019).

Perusahaan Nxcloud, penyedia layanan telekomunikasi terintegrasi ini sudah bekerja sama dengan lebih dari 500 operator telekomunikasi di dunia serta menyediakan layanan global sms, global IoT, global data purchase service dan global voice yang menjangkau 226 negara dan sebanyak 96% pengguna smartphone. Sedangkan, perusahaan Yunyou merupakan perusahaan spesialisasi penelitian, pengembangan serta sofrtware untuk mewujudkan perusahaan yang terintegrasi dengan basis di Singapore. Dengan salah satu produknya Enteprice Resource Planning (ERP) untuk mengelola kegiatan bisnis sehari-hari seperti mengelola keuangan, produksi, persediaan, sumber daya manusia serta lainnya dengan menggunakan software. 


"Kita ingin menyediakan solusi IT untuk perusahaan-perusahaan yang mau memulai bisnis di indonesia. Strategi kita dalam setengah tahun kedepan ini kita akan promosikan ke perusahaan-perusahaan Indonesia,” ujar Roger pada akhir acara. 

 


Bagikan artikel ini

Video Terkait