
XL Axiata Resmikan Pemanfaatan Solusi Digital Berbasis Internet of Things untuk Pondok Pesantren Digital
XL Axiata meresmikan pemanfaatan solusi digital berbasis Internet of Things (IoT) di Pondok Pesantren Hidayatullah, Depok, Jawa Barat, dan akan menerapkan solusi ini di sejumlah pondok pesantren lain. Penyediaan solusi IoT ini juga merupakan implementasi beberapa dari sejumlah hasil inkubasi IoT di laboratorium XCamp XL Axiata, dan solusi IoT tersebut dipilih sesuai dengan kebutuhan pesantren.