Telkom Luncurkan Lab Pengujian Jaringan Telekomunikasi Digital


Gedung Telkom Indonesia

Logo Telkom Indonesia

PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk. (TLKM) telah memperkenalkan Telkom Test House (TTH), sebuah laboratorium yang menjadi pusat pengujian jaringan dan infrastruktur telekomunikasi digital di Indonesia. Peluncuran ini dilakukan pada Kamis (25/1/2024) di Laboratorium TTH, Gegerkalong, Kota Bandung. 

Executive General Manager Divisi Digital Connectivity Service Telkom, Teuku Muda Nanta, menjelaskan “Seluruh perangkat jaringan akses maupun infrastruktur akan duji dan dipastikan layak secara mutu sesuai dengan spesifikasi teknis yang ditentukan dan terakreditasi oleh Komite Akreditasi Nasional (KAN), sebelum sampai ke pelanggan.”

Menurut Teuku Muda Nanta, pentingnya TTH tidak hanya bagi internal grup Telkom, tetapi juga sebagai standar acuan bagi operator telekomunikasi lain, mitra, dan vendor eksternal yang ingin beroperasi di pasar Indonesia. Laboratorium ini menawarkan tiga jenis pengujian utama: Quality Assurance (QA), Type Approval (TA), dan Voluntary Test (VT).

Quality Assurance (QA) merupakan uji perangkat telekomunikasi yang digunakan secara internal oleh Telkom, sedangkan Type Approval (TA) ditujukan bagi pihak eksternal dan mengacu pada referensi uji yang disepakati. Sementara itu, Voluntary Test (VT) adalah uji untuk perangkat atau teknologi baru dari vendor/mitra yang akan masuk ke pasar Indonesia, dengan mengikuti referensi uji peraturan dan kebijakan pemerintah serta standar internasional.

Telkom Test House memiliki beragam fasilitas, termasuk Laboratorium Kabel dan Aksesoris Fiber to the Home (FTTH), Laboratorium Transmisi, Laboratorium Kalibrasi, Laboratorium Device, dan Laboratorium Energy. Semua fasilitas ini dimaksimalkan oleh Telkom untuk memastikan bahwa setiap perangkat telekomunikasi yang digunakan telah memperoleh sertifikat yang terakreditasi, sehingga mutu layanan yang diberikan kepada pelanggan dapat dijamin.

Dalam presentasi, Telkom juga memperlihatkan berbagai jaringan dan infrastruktur miliknya, seperti kabel serat optik (fiber optic) dan modem. Langkah ini menegaskan komitmen Telkom dalam menghadirkan infrastruktur telekomunikasi yang berkualitas tinggi dan handal bagi masyarakat Indonesia.

Peluncuran Telkom Test House menjadi langkah penting dalam meningkatkan infrastruktur telekomunikasi di Indonesia. Dengan adanya laboratorium ini, diharapkan kualitas layanan telekomunikasi di Indonesia akan semakin baik dan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat serta mendukung perkembangan teknologi digital di tanah air.


Bagikan artikel ini